Pengertian HTML beserta tag dasarnya
Bagi siapapun yang ingin belajar bahasa pemrograman HTML, Tag-tag dasar HTML
merupakan hal pertama yang wajib diketahui. Tag-tag dasar HTML adalah
kode-kode pemrograman HTML dasar untuk membuat halaman website
menggunakan teks editor.
HTML singkatan dari Hypertex Markup Language. HTML/XHTML merupakan
format tampilan yang digunakan untuk menampilkan halaman website.
HTML terdiri dari simbol-simbol tertentu yang sering disebut dengan tag.
Sebuah halaman website yang valid selalu diapit tag
<html></html>. File HTML umumnya memiliki akhiran *.htm atau
*.html.
Tag-tag pada HTML selalu diawali dengan <x>...</x>, dimana x
tag HTML seperti <strong>, <p>,<div>, dan lain-lain.
Dibawah ini adalah tabel tag-tag dasar HTML yang biasa digunakan.
Tag HTML
|
Keterangan
|
<html></html>
|
Tag untuk mengapit halaman HTML
|
<head></head>
|
Tag yang berisi informasi umum dari halaman
|
<title></title>
|
Judul Halaman, berada didalam tag <head>...</head>
|
<body></body>
|
Konten yang akan ditampilkan di browser
|
<style></style>
|
Untuk CSS
|
<strong></strong>
|
Untuk menebalkan teks
|
<div></div>
|
Untuk membuat layer
|
<a></a>
|
Untuk membuat hyperlink
|
<p></p>
|
Untuk membuat paragraf
|
<hn></hn>
|
Untuk membuat header, n berupa angka dari 1 – 5
|
<span></span>
|
Untuk inline style (manipulasi teks)
|
<! >
|
Komentar
|
<br>
|
Untuk ganti baris
|
Contoh penerapan Tag-tag dasar HTML diatas
- Buka editor anda (gedit di Linux, Notepad di Windows)
- Ketik kode berikut:
<html>
<head>
<title>Ini Judul Web</title>
</head>
<body>
<h1>Ini tulisan dengan h1</h1>
Halloo, gue lagi belajar HTML gan<br>
<strong>HTML ternyata gampang masbro</strong>
</body>
</html>
- Simpan dengan nama 'terserahanda.html '
- Buka file terserahanda.html tersebut (File-Open With) dengan browser (Firefox, IE,dll)
Demikian tag-tag dasar HTML
berikut contoh penerapannya, silahkan Anda bereksperimen sendiri untuk
melihat berbagai perubahan tampilan dengan merubah tag-tag HTML-nya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Diberdayakan oleh Blogger.
0 komentar:
Posting Komentar